
Ginjadin
Penjelasan Singkat :
- Membantu meluruhkan batu urin di saluran kemih
- Membantu melancarkan buang air kecil
- Membantu memelihara kesehatan fungsi ginjal
- Membantu meredakan rasa sakit di pinggang dan saluran kemih akibat sulit buang air kecil
?
Akhir-akhir ini penderita penyakit batu ginjal cenderung semakin meningkat terutama pada laki-laki dibandingkan dengan wanita. Hal ini disebabkan penderita yang mengalami batu ginjal akan mengalami penyempitan saluran kemih akibat penumpukan endapan material berupa batu di dalam ginjal sehingga menyebabkan menetesnya air seni sesudah buang air kecil dan berkurangnya pengontrolan kandung kemih yang normal. Endapan batu pada ginjal dan saluran kemih terbentuk dari bahan-bahan kimia yang biasanya terdapat di dalam air seni seperti : asam Urica, Phospat, Calsium, asam oksalat, dan banyak lagi unsur lainnya. Biasanya penderita batu ginjal akan mengalami gejala-gejala seperti rasa nyeri pada pinggang, perut, dan selangkangan, selain itu juga biasanya disertai rasa mual, muntah-muntah, berkeringat, menggigil, demam, shock, dan air seni berubah warna menjadi merah / keruh. [10]
Ginjadin merupakan obat herbal yang secara tradisional digunakan untuk membantu proses pengobatan batu ginjal dengan cara meluruhkan material endapan yang terdapat dalam ginjal serta mengurangi gejalanya seperti nyeri pada bagian pinggang, perut bagian bawah atau samping, dan selangkangan ketika buang air kecil, selain itu juga disertai mual, muntah, demam, dan air seni berubah menjadi warna merah / keruh.
Ginjadin mengandung bahan-bahan herbal alami yang sudah teruji secara klinis berdasarkan hasil uji In Vitro yang pernah dilakukan oleh bagian Farmakologi Dr. Mulkan Yahya Lubis, yang menunjukkan bahwa kandungan herbal pada obat ini dapat membantu meluruhkan batu ginjal dengan baik. Selain itu seorang ahli pengobatan tradisional China T.C.Yang Hm.D juga membuktikan bahwa kandungan herbal Ginjadin dapat dijadikan sebagai salah satu obat untuk terapi pengobatan batu ginjal dengan mengkonsumsi obat ini sesuai dengan anjuran yang diterapkan. [10]
Cara Kerja :
Ginjadin bekerja dengan cara meningkatkan jumlah urin untuk melancarkan buang air kecil, dimana buang air kecil yang lancar dapat membantu menghambat pembentukan batu oksalat yang berasal dari endapan-endapan dalam ginjal ataupun saluran kemih karena bersamaan dengan banyaknya jumlah urin yang dikeluarkan dan lancarnya pembuangan urin maka batu oksalat yang mengendap dapat dengan cepat menjadi luruh yang nantinya akan dikeluarkan bersama urin dalam bentuk serpihan seperti pasir.
Selain itu Ginjadin juga bekerja dengan cara mengurangi peradangan akibat iritasi gesekan batu ginjal yang melukai dinding saluran kemih. Dimana hal itu dapat membantu mengurangi demam dan rasa nyeri di bagian pinggang, perut, dan selangkangan akibat iritasi.
Khasiat dan Kegunaan :
Membantu meringankan gejala batu ginjal / kencing batu dengan cara meluruhkan batu ginjal (Nierstean), melancarkan buang air kecil, dan menghilangkan rasa sakit pada pinggang, perut, selangkangan dan saluran kemih.
Khasiat kandungan :
- Folium Pyrrosiae (Daun Pyrrosia) memiliki khasiat untuk membantu meringankan gejala gangguan fungsi ginjal dan ureter (saluran kemih), dimana Daun Pyrrosia dapat mengurangi hematuria dan nyeri / kolik di ginjal yang disebabkan karena obstruksi saluran kemih yang disebabkan karena batu ginjal, meningkatkan diuresis dan melancarkan sirkulasi saluran air untuk mengurangi stanguria dengan gejala seperti, urin berwarna kuning tua, dan nyeri saat buang air kecil, serta dapat menormalkan kembali buang air kecil. [1][2]
- Desmodii Styracifolii berkhasiat untuk membantu menghambat pembentukan batu oksalat dengan cara meningkatkan volume urin sehingga dapat mengurangi ekskresi kalsium dan melancarkan buang air kecil, serta mencegah pembentukan kembali batu oksalat yang menyumbat saluran kemih dan menyebabkan infeksi pada saluran kemih. [3][4]
- Polyporus (Jamur Grifola) dan Alismatis (Akar Alismatis) mengandung senyawa yang memiliki sifat diuretik untuk meningkatkan frekuensi buang air kecil dan memudahkan pengeluaran batu ginjal yang terdapat pada saluran kemih, sehingga mengurangi gejala seperti sedikit urin yang keluar saat buang air kecil, urin berwarna gelap / keruh, kesulitan dan mengalami rasa sakit saat buang air kecil. Selain itu, keduanya juga bersifat sebagai anti-inflamasi untuk mengurangi peradangan yang disebabkan karena infeksi saluran kemih. [5][6]
- Atractylodis Lancea (Akar Actractylodis Lancea) memiliki khasiat untuk mengurangi nyeri arthralgia / nyeri sendi yang disebabkan karena angin dan lembab, mereleksasikan otot dan mengurangi kekakuan pada sendi dan tulang belakang. [7]
- Glycyrrhizae Radix (Akar Manis) berkhasiat untuk mengurangi kejang otot dan meringankan rasa sakit pada pinggang dan tungkai, karena dapat mengurangi peradangan dengan cara mendukung pelepasan kortisol tubuh yang membantu meningkatkan sistem kekebalan tubuh dan mengurangi gejala terjadinya nyeri artritis / nyeri sendi. [8][9]
Terakhir diperbaharui: 20 April 2019
Ditinjau Oleh : Mita Saputri Lestari, S. Farm
Referensi :
- http://www.chineseherbshealing.com/pyrrosia-lingua/
- https://tcmwiki.com/wiki/folium-pyrrosiae
- https://tcmwiki.com/wiki/herba-desmodii-styracifolii
- https://www.ncbi.nlm.nih.gov/pubmed/8461944
- http://www.acupuncturetoday.com/herbcentral/polyporus.php
- https://tcmwiki.com/wiki/rhizoma-alismatis
- https://tcmwiki.com/wiki/cang-zhu
- https://tcmwiki.com/wiki/radix-glycyrrhizae
- https://www.littlethings.com/health-benefits-of-licorice/
- Kertas Kemasan
?
INFORMASI PADA KEMASAN :
BPOM No :TR 173 406 641
Cara Pakai : 3x 8 pil waktu sebelum makan, selanjutnya 2 x 8 pil untuk pemulihan.
KhasiatMembantu meluruhkan batu urin di saluran kemih
Membantu melancarkan buang air kecil
Perhatian :
- Hanya untuk penderita batu ginjal yang telah ditetapkan oleh dokter
- Selama penggunaan konsultasikan pada dokter secara berkala
Komposisi :
- Folium Pyrrosiae 67.5 mg
- Desmodii Styracifolli 30 mg
- Poliporus 22.50 mg
- Alismatis 11.25 mg
- Atractylodis Lancea 11.25 mg
- Glycyrrhizae Radix 7.5 mg
Cara Penyimpanan : Simpan ditempat sejuk dan kering, terlindung dari cahaya matahari
Kemasan : Botol berisi 100 pills
Diproduksi Oleh : Industri Jamu SanteriProduksiIndonesia
Disclaimer : Hasil dapat bervariasi antara individu tergantung berbagai faktor seperti usia, genetik, pola hidup, dan lain sebaginya